Jumat, 25 Oktober 2013

SALAM OLAH RAGA !


BINA TUNGGAL FC, dulu hanyalah sebuah Team kecil yang sedang bangkit dari keterpurukan, tapi seiring berjalannya waktu, kurang lebih dalam waktu 7 thn kini berubah menjadi sebuah team yang bisa mengharumkan nama masyarakat blok Karyajaya - Kagok, mengharumkan desa Gabuskulon, bahkan mengharumkan nama kabupaten Indramayu. Karena BINA TUNGGAL FC diisi oleh para pemain-pemain baik full A, full B dan full C yang hobi dan ahli didunia olahraga sepakbola berkat kejelian dan kesabaran jajaran para pengurusnya.

Namun semua itu pengurus wujudkan tidak semudah membalikan telapak tangan, tapi penuh dengan halangan, rintangan, cacian, makian, bahkan kecurigaan yang berlebihan dengan tujuan agar Team BINA TUNGGAL FC terpecah. Namun berkat kekompakan yang terus terjaga, kepercayaan yang selalu ada, kerjasama yang tak kenal lelah maka kami selalu solid dan lebih baik dalam hal prestasi.

Beberapa Tournamen selalu kami ikuti, Tour beberapa desa sudah banyak kami jalani, Tour beberapa Kabupaten sudah banyak kami sebrangi dan itu semua Team BINA TUNGGAL FC mendapat sebuah apresiasi dari team yang kami kunjungi. Sungguh sebuah prestasi yang sangat menggembirakan. Bahkan secara individual pemain kami sudah ada yang mendapat finansial bila dipakai jasanya oleh Team lain, sungguh sebuah prestasi yang sangat gemilang.

Maka sungguh sangatlah heran bila ada sebagian yang menyalahkan tentang kepengurusan kami, bahkan semua itu belum tau tentang organisasi dan fungsinya. Maka kami selalu tersenyum semangat bila Team yang kami pimpin mengalami kemajuan yang sangat pesat, sedangkan masih ada yang menyalahkan, mencurigai, dan bahkan menjadi batu sandungan di setiap kegiatan yang Team kami lakukan.

Wahai Team BINA TUNGGAL FC jangan jadikan permasalahan kecil menjadi besar, jangan jadikan kata-kata yang akan menghancurkan Team BINA TUNGGAL FC sebuah permasalahan, tapi jadikan sebagai motivasi untuk menuju " BINA TUNGGAL FC Tetap Jaya walau tiada pengurus yang KAYA ".

Salam Kompak, Salam Semangat, Salam Kebersamaan, Semoga BINA TUNGGAL FC Ke Depannya Menjadi Team yang Sukses, Amiiieeenn..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar